Kuliner Jogja - Ayam Goreng Mbok Sabar
Wisata Kuliner Indonesia #409
Kuliner Jogja
Ayam Goreng Mbok Sabar
Jl. Jagalan 23 Jogja
Telp: (0274) 588467
Warna ayam goreng ini gelap kecoklatan dan cenderung lengket, berbeda dengan ayam goreng yang biasa kita temui di kota lain. Dan begitu potongan ayam ini hadir di mulut, maka cita rasa manis langsung menyergap disertai dengan aroma gurih yang meresap sampai ke dalam tulangnya. Ya, inilah yang membedakan sajian Ayam Goreng Mbok Sabar dengan tempat lainnya. Ada proses baceman sebelum ayam ini digoreng. Baceman adalah proses memasak yang menggunakan gula merah sebagai unsur utamanya. Tentunya dengan beragam bumbu lainnya seperti bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri, kunyit dan sebagainya. Bersama bumbu-bumbu tersebut ayam diungkep hingga bumbu tersebut meresap, setelah itu barulah digoreng. Proses memasak inilah yang membuat bumbu bacem ini meresap sampai ke dalam.
Rumah tua sederhana menyambut kita begitu tiba di tempat ini, kebersahajaan terasa begitu masuk dengan diiringi dengan keramahan para pegawai yang langsung menawarkan menu makanan yang tersaji. Mulai berusaha sejak tahun 70an, saat ini konon Ayam Goreng Mbok Sabar sudah dikelola oleh generasi ketiga. Di sini kita bisa memesan ayam satu ekor utuh seharga Rp 85.000, setengah ekor (Rp. 40.000) atau potongan dada/paha seharga Rp. 20.000. Ati/Rempelo menjadi pilihan menu lainnya yang perlu kita coba, yang dimasaknya juga dengan metoda baceman. Oh iya, sambal di sini juga layak diberi pujian, pedasnya pas, cocok untuk menjadi cocolan ayam goreng bacemnya.
Di Jogja, ayam bacem seperti ini bisa kita temui di tempat lain, tetapi Ayam Goreng Mbok Sabar ini memang menjadi salah satu ikon Kuliner Jogja. Bisa disebut trademark ayam baceman Jogja ada di Ayam Mbok Sabar ini. Mencari lokasi Ayam Goreng Mbok Sabar tidaklah terlalu sulit, via Google Maps bisa langsung kita temukan. Tetapi memang lokasinya berada di jalan yang tidak terlalu besar. Buat anda penggemar sensasi legit dari sebuah hidangan ayam goreng, tempat ini saya rekomendasikan jika yang tengah berburu kuliner di kota Jogja
Peta dan Alamat Ayam Goreng Mbok Sabar:
Jl. Jagalan 23 Jogja
Koordinat GPS: -7.79915, 110.37079